Saturday, September 21, 2013
0 komentar

Harga Terus Melonjak, Pedagang Ayam ini Curhat

1:08 PM
Sabtu, 21 September 2013
Metrotvnews.com, 

Temanggung: Harga daging ayam potong di wilayah Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, kembali mengalami kenaikan dalam sepekan terakhir. Akibatnya, penjualan daging ayam menurun rata-rata hingga 30%. Pedagang ayam pun mencurahkan isi hatinya alias curhat karena kondisinya tersebut.

Berdasarkan pantauan di Pasar Tradisional daerah Temanggung, Sabtu (21/9), harga daging ayam potong dijual seharga Rp32 ribu per kilogram (kg), naik dari sepekan sebelumnya Rp28 ribu/ kg.

Komsiah,38, seorang pedagang di Pasar Kliwon Temanggung, mengatakan, dalam kondisi normal ia mampu menjual daging ayam potong minimal 60 kg per hari. Namun, setelah harga daging ayam naik, penjualannya berkurang menjadi 35-40 kg per hari.

"Omzet penjualan saya turun sekitar 30% setelah harga daging ayam naik," katanya, Sabtu.

Ia mengaku tidak mengetahui secara jelas alasan kenaikan harga daging ayam. Ia menduga, kenaikan harga daging ayam dipicu mahalnya harga pakan ayam yang terpengaruh menguatnya mata uang dolar terhadap rupiah.

Di samping itu, lanjutnya, kebanyakan daging ayam potong dari peternak di Temanggung justru dikirim ke daerah lain. Karenanya, stok daging ayam di daerah ini langka.

Ana, 40, pedagang lainnya, mengaku telah menaikan harga daging ayam sejak lima hari terakhir. Ia juga mengalami penurunan penjualan setelah harga daging ayam naik. Biasanya ia menjual daging ayam hingga 30 kg per hari. Namun, belakangan ia hanya mampu menjual antara 10-20 kg per hari.

"Sisanya saya simpan di kulkas agar tidak rusak. Besoknya daging dijual lagi," kata dia. (Tosiani)
 
Toggle Footer
Top